Pada masa yang modern seperti sekarang ini, di mana telah memasuki era globalisasi yang membuat perkembangan dunia bisnis, khususnya di Indonesia semakin pesat. Dengan pesatnya perkembangan didunia bisnis membuat berbagai macam cabang ilmu memainkan pernanannya. Pada artikel ini akan dibahas akuntansi dan berbagai macam peranannya dalam dunia bisnis, khususnya di Indonesia. Mungkin banyak yang belum mengetahui bahwa akuntansi memiliki peranan yang penting dalam sector bisnis. Seperti, didalam dunia ekonomi yang dimana berhubungan erat dengan keuangan, maka setiap pengambilan keputusan yang akan dilakukan harus sesuai dengan berdasarkan informasi didalam akuntansi tersebut. Dalam kasus ini, segala macam profesi yang memiliki kaitan yang sangat erat dengan dunia akuntansi sangat dibutuhkan keberadaaannya didalam sebuah lingkungan suatu bisnis atau perusahaan.

Bagaimana akuntasi berperan dalam dunia bisnis? Salah satu contoh jawaban yang sangat sering ditemui adalah akuntansi akan memberikan berbagai informasi dan jawaban yang berhubungan dengan segala macam kegiatan keuangan suatu bisnis yang dimana informasi tersebut akan digunakan oleh seseorang dalam managerial suatu perusahaan. Kegunaan akuntansi dalam sektor bisnis tidak hanya dalam hal itu saja, melainkan, akuntansi juga memberikan informasi untuk berbagai pihak yang ada diluar perusahaan yang terkait, yang dimana informasi tersebut akan digunakan untuk menilai performa atau kinerja dari perusahaan tersebut dalam menjalankan bisnis. Oleh karena itu, peranan akuntansi sangat penting dalam sebuah bisnis yang dijalankan oleh perusahaan atau individu tertentu, karena akuntansi menyediakan informasi yang berhubungan dengan kegiatan ekonomi yang dilakukan. Dari laporan-laporan keuangan tersebutlah informasi bisnis yang dilakukan dikomunikasikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan dalam perputaran bisnis tersebut.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved