1. Bersikap ramah dan profesional


Poin pertama ini merupakan hal wajib yang harus kamu terapkan kalau masih ingin betah bekerja di kantor. Sikap ramah akan membuatmu disukai oleh banyak orang, termasuk dari orang-orang kantor. Sapalah mereka dengan kalimat-kalimat yang sopan tapi tetap terkesan menyenangkan. Tebarlah senyum terbaikmu setiap kali bertatap muka dengan mereka. Namun bukan berarti kamu bersikap kaku. Justru kamu harus bisa mencairkan suasana saat kamu bergaul dengan  mereka.


Selain itu, profesionalitas dalam bekerja juga mempengaruhi eksistensimu di kantor. Atasan tentu akan menyukai bawahan yang bekerja dengan baik. Tidak terlambat datang bekerja adalah salah satu hal wajib yang masti kamu penuhi. Usahakan juga menyelesaikan pekerjaan tepat waktu agar tidak berkutat pada satu tugas terlalu lama.


2. Tidak suka mengeluh


Tahukah kamu bahwa setiap kalimat keluhan yang dilontarkan seseorang juga akan mempengaruhi emosi orang lain yang mendengarnya? Ya, orang yang sering mengeluh justru akan dibenci oleh orang lain. Mereka akan dianggap tidak profesional dan terlalu cengeng.


Padahal di dalam dunia kerja, dua sifat itu merupakan sesuatu yang tidak boleh dimiliki oleh karyawan. Lalu pertanyaannya, apakah kamu sama sekali tidak boleh mengeluh karena beban pekerjaan? Tentu sebagai manusia, mengeluh adalah hal yang lumrah. Tapi ada baiknya kamu tidak perlu menunjukkannya di depan orang lain. Kamu bisa share problem kerjamu kepada orang tua atau orang-orang yang kamu anggap paham dengan keadaanmu.


3. Jangan suka bergosip


Nah, ini yang harus kamu buang jauh-jauh. Jangan suka bergosip dan membicarakan keburukan teman sekantor atau bahkan pimpinanmu. Orang akan mengecapmu sebagai orang yang kurang baik. Biasanya orang yang sering membicarakan keburukan orang lain justru sedang mengakui keburukannya sendiri.


Lalu, bagaimana apabila ada temanmu yang mengatakan hal buruk tentang temanmu yang lain? Apakah kamu harus menghindar? Tidak perlu, kamu boleh saja mendengarkannya, tapi jangan merespon juga dengan hal-hal yang buruk. Jangan menjadi orang yang bermuka dua. Justru kamu harus bisa meluruskan permasalahan yang barangkali sedang terjadi diantara mereka.


4. Selalu berpikiran positif


Sikap positif akan terpancar pada aura wajahmu. Orang yang senantiasa berpikiran positif akan terhindar dari berbagai macam prasangka yang tidak baik. Pikiran yang positif akan berdampak pada kinerjamu yang tentu saja akan berdampak baik juga terhadap pimpinan dan rekan kerja. Aura positif yang kamu tebarkan juga akan berpengaruh positif untuk sekitar.


5. Jangan sok paling hebat


Mungkin kamu pintar, mungkin kamu cekatan, dan mungkin juga kamu cepat menyelesaikan pekerjaanmu. Tapi, bukan berarti kamu harus bertingkah sok hebat di depan orang lain. Sifat yang seperti itu dijamin akan membuatmu dibenci dan dijauhi oleh teman-teman kerjamu. Justru kamu harus bisa bersikap rendah hati. Jangan terkesan ingin menunjukkan kehebatanmu, apalagi di depan pimpinan.


6. Berambisi boleh, tapi jangan terlalu menunjukkannya di depan orang lain


Kamu ingin mendapatkan promosi jabatan? Keinginan yang bagus. Tapi, coba untuk tidak terlalu menunjukkan ambisimu itu di depan rekan kerja. Jangan pula menjadi seorang penjilat di depan bos hanya karena kamu ingin naik jabatan. Orang-orang tidak akan menyukai seorang penjilat. Lakukanlah pekerjaanmu sebaik dan seprofesional mungkin. Tunjukanlah dedikasimu untuk perusahaan. Dengan begitu, perusahaan pasti akan menghargaimu, bisa dengan cara kenaikan gaji atau bahkan kenaikan jabatan.


Itulah enam cara yang bisa diterapkan apabila kamu ingin disukai oleh pimpinan dan rekan kerjamu di kantor. Cara disukai atasan ini tidak terlalu susah untuk dijalankan kan ShopBackers? Kamu punya cara lain untuk disukai atasan di kantor? Yuk bagi pengelamanmu dengan komen di bawah ini!


 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved