Bagi mahasiswa yang sudah masuk di semester akhir, maka akan menjalani suatu proses untuk menjadi bagian dalam suatu perusahaan dalam jangka waktu tertentu, mungkin 1 bulan atau 2 bulan. Itulah yang disebut MAGANG
Magang merupakan proses awal atau pintu pembuka awal untuk mahasiswa akhir ke dalam duniaikerja. mendapatkan pengalaman yang berharga mengenai etos kerja pada suatu tempat kerja yang dimasuki.
Walaupun itu menjadi syarat dalam menggapai suatu kelulusan, akan tetapi tidak menutup kemungkinan mahasiswa akan mendapatkan beberapa manfaat yang sangat besar, tetapi ada beberapa mahasiswa yang mengabaikan hal ini karena beberapa alasan yang mereka sampaikan. Kalau dilihat dari segi pengalaman hal ini dapat memberikan suatu kondisi untuk meminimalkan “shock” kerja dalam kondisi tekanan manajemen dan pekerjaan. Apa saja sih manfaat yang didapatkan mahasiswa dalam hal MAGANG? 1.. Meningkatkan Wawasan Belajar teori saja itu kurang sempurna apabila tidak diterapkan dalam kondisi praktik di lapangan kerja. Hal ini tentunya akan sia-sia karena mahasiswa tidak dapat menerapkan ilmu yang diperolehnya di bangku perkuliahan Menjalankan program Magang tentukan akan memberikan wawasan yang luas selain teori yang didapatkan di bangku kuliah. 2.. Jaringan Tambah Luas Manfaat ini bisa dirasakan mahasiswa untuk memperluas dalam hal jaringan. Bertemu dengan orang-orang baru, manajemen dan juga lingkungan baru akan mendapatkan informasi ilmu dan pengalaman di dunia kerja 3. Kesempatan Dapat Pekerjaan Lebih Cepat Manfaat Ketiga dalam program, memang tidak menutup kemungkinan dapat memperoleh kesempatan kerja lebih cepat, setelah selesai magang banyak kemungkinan akan direkrut untuk menjadi karyawan pada tempat magangnya, atau akan mendapatkan nilai + pada saat melamar pekerjaan. 4. Adanya Penghasilani Tambahan Manfaat lain yang diproleh adanya pendapatan tambahan dari kebijakan perusahaan yang menempatkan mahasiswa untuk magang
Penghasilan bisa dijadikan sebagai nilai “Plus” dalam proses ini selain ilmu yang bermanfaat dan juga kesempatan terjun ke dunia usaha. |