Definisi dari BEP (Break Event Point) BEP atau Break Event Point populer dengan sebutan titik impas alias balik modal. Selain itu BEP juga bisa diartikan sebagai kondisi dimana nilai pendapatan sama dengan total perkiraan biaya secara keseluruhan. Hal ini berarti bahwa kemungkinan kerugian perusahaan sudah dilewatkan, serta tinggal menghasilkan keuntungan. Kesimpulannya, BEP adalah indikator yang menunjukkan bahwasanya biaya produksi secara keseluruhan berhasil dicover oleh pendapatan dari hasil penjualan.
Bagaimana Cara Menghitung BEP? Setelah memahami definisinya, kini saatnya Anda memahami cara menghitungnya. Dalam menghitung BEP, ada beberapa komponen BEP yang wajib dipenuhi. Adapun komponen yang dimaksud, yaitu:
Mengacu pada ilmu akuntansi, penghitungan BEP berfungsi untuk memperoleh persamaan antara biaya produksi dengan pendapatan dalam satu periode. . Dalam proses penghitungannya, ada dua rumus yang digunakan sebagai cara menghitung BEP. Ada rumus unit dan juga nominal rupiah. Rumus unit adalah rumus BEP untuk menghasilkan unit produksi yang dihasilkan perusahaan yaitu: BEP= fixed cost/(harga per unit-biaya variabel per unit). Sementara rumus nominal rupiah, merupakan cara menghitung BEP balik modal. Rumusnya yaitu: BEP= fixed cost/(kontribusi margin per unit/harga per unit). Untuk memudahkan Anda dalam memahami, kami hadirkan contoh soal cara menghitung BEP di bawah ini. Pabrik Snack Jaya Makmur, memiliki rincian biaya produksi seperti di bawah ini:
Untuk mengetahui, berapa unit produk yang harus diproduksi agar mencapai BEP, yaitu: BEP= Biaya tetap/(harga jual/unit-biaya variabel/unit) = 6.000.000/(20.000-10.000) = 6.000.000/10.000= 600 unit Jadi, untuk bisa mencapai BEP Snack Jaya Makmur harus memproduksi sebanyak 600 unit produk. Lalu bagaimana dengan cara menghitung nominal penjualan yang sudah masuk pada titik BEP? BEP= Biaya tetap/(kontribusi margin per unit/harga jual per unit) = 6.000.000/{(20.000-10.000)/20.000} = 6.000.000/0,5= 12.000.000 Jadi, Snack Jaya Makmur bisa mencapai titik BEP atau titik impas yaitu ketika mampu melakukan penjualan produk hingga senilai Rp. 12.000.000. Sebagai langkah pembuktian, Anda bisa mengecek dengan cara mengalikan BEP unit dengan harga penjualan. Hasil akhirnya pasti sesuai BEP nominal rupiah.
Fungsi dari BEP (Break Event Point) BEP memiliki peran yang sangat penting bagi para pelaku usaha. Sebab dari BEP inilah mereka bisa melakukan evakuasi serta membuat keputusan terkait operasional usaha. Adapun berbagai fungsi dari BEP (Break Event Point) secara detail adalah seperti:
Dengan berbagai fungsi penting di atas, maka sudah sepatutnya jika Anda harus memahami bagaimana cara menghitung BEP ini. Sebab hal itu akan mempengaruhi kelancaran operasional usaha, termasuk arus keuangannya. Agar tetap lancar, ada baiknya menggunakan software akuntansi online untuk mencatat dan mengevaluasi segala pendapatan dan biaya yang dikeluarkan.
Manfaat yang Bisa Diperoleh Selain memiliki berbagai fungsi penting seperti dijelaskan di atas, BEP juga memiliki banyak manfaat yang bisa Anda dapat dalam mengelola usaha. Manfaat-manfaat yang bisa menjadi penunjang usaha Anda tersebut diantaranya yaitu:
Tujuan dari Cara Menghitung BEP (Break Event Point) Mengapa para pelaku usaha penting untuk memahami cara menghitung BEP? Sebab ada tujuan penting dari hal itu bagi usaha Anda. Tujuan utama dari penghitungan BEP adalah agar Anda sebagai pelaku usaha dapat lebih mudah menentukan batas minimum produksi. Apalagi ketika memfaktorkan pajak usaha yang menjadi pengeluaran tambahan diatas biaya produksi. Dalam perhitungan pajak usaha, akan lebih baik jika perusahaan menggunakan aplikasi pajak online agar tidak terlewat akan pajak apa saja yang harus dibayar, sehingga catatan pengeluaran tidak meleset. Dengan menentukan batas minimum produksi, Anda bisa mencapai keuntungan sekaligus menghindarkan usaha dari kerugian. Hasil penghitungan BEP sendiri dapat digunakan sebagai gambaran kasar atas dampak dari kegiatan pemasaran bagi penghasilan usaha. Anda akan lebih mudah melakukan analisa terkait output atau tingkat produksi yang ideal, guna memenuhi target penjualan juga pendapatan di titik BEP (Break Event Point). Dengan begitu manajemen operasional usaha juga akan berjalan lebih terarah dan lancar. Meskipun BEP menjadi titik aman, tentu diperlukan kinerja yang lebih maksimal agar bisa melampaui titik tersebut dan menghasilkan keuntungan. Ketika usaha atau bisnis tidak mampu mencapai titik impas ini, biasanya akan sulit bertahan guna tetap melanjutkan operasionalnya. Hasil penghitungan BEP juga berguna bagi divisi pemasaran. Dari titik BEP yang diperoleh, akan lebih mudah dilakukan penyesuaian terkait target penjualan. Secara keseluruhan, cara menghitung BEP bisa menjadi landasan strategi usaha, untuk bisa bertahan dan berkembang kedepannya. Sebab dari hasil penghitungan tersebut, Anda akan memperoleh informasi terkait biaya operasional secara lengkap, begitu pula dengan proyeksi keuntungan usaha. Anda akan lebih mudah membuat penyesuaian seperti menekan biaya produksi dan menyusun strategi baru untuk mengoptimalkan volume output dan keuntungan. Nah, dari penjelasan di atas bisa kita buat kesimpulan bahwasanya BEP menjadi ambang batas yang memastikan usaha Anda ada berada di posisi aman. Tidak peduli sekecil apa usaha yang Anda jalankan, memahami cara menghitung BEP akan sangat diperlukan.
Bukan hanya untuk mencapai keuntungan dan terhindar dari kerugian, tetapi juga memastikan bahwa usaha tersebut bisa bertahan dan dikembangkan. |