alam akuntansi, neraca saldo atau trial balance adalah laporan pembukuan atau akuntansi yang mencantumkan saldo di setiap akun buku besar umum organisasi. Jumlah saldo debet terdaftar di kolom dengan judul “Saldo debet” dan jumlah saldo kredit terdaftar di kolom lain dengan judul “Saldo kredit.” Total masing-masing dari kedua kolom ini harus sama.

Trial balance bukanlah laporan keuangan. Ini merupakan laporan internal yang berguna dalam sistem akuntansi dan pembukuan manual. Jika saldo pada neraca tidak seimbang, itu menandakan adanya kesalahan antara jurnal dan neraca saldo.


Fungsi Neraca Saldo pada Bisnis

Fungsi dari trial balance adalah untuk memastikan bahwa semua entri yang dibuat dalam buku besar telah seimbang. Trial balance mencantumkan saldo akhir di setiap akun buku besar umum. Jumlah total dari debit dan kredit dalam setiap entri akuntansi seharusnya cocok.

Oleh karena itu, jika total debit dan total kredit pada saldo percobaan tidak cocok, ini menunjukkan bahwa satu atau lebih transaksi dicatat dalam buku besar umum yang tidak seimbang. Namun lebih dari itu, fungsi neraca saldo secara keselurahan adalah seperti :

  1. Untuk menyajikan kepada pemilik usaha daftar konsolidasi semua saldo buku besar.
  2. Ini adalah metode terpendek untuk memverifikasi keakuratan entri hitung yang dibuat dalam buku besar.
  3. Jika total sisi atau kolom debit sama dengan total sisi kredit, trial balance berarti sudah cocok. Kalau tidak, berarti ada beberapa kesalahan telah dilakukan dalam beberapa akun atau pencatatan.
  4. Ini akan membantu dalam persiapan pembuatan laporan kaeuangan akhir seperti : Laporan arus kaslaporan laba rugi, atau neraca.

Baca juga : Memahami Laporan Keuangan Konsolidasi Beserta Contohnya

Contoh Neraca Saldo

Contoh trial balance berikut menggabungkan total debit dan kredit ke dalam kolom kedua, sehingga saldo ringkasan untuk total adalah nol (dan memang harus nol). Entri penyesuaian ditambahkan di kolom berikutnya, menghasilkan keseimbangan neraca saldo yang disesuaikan di kolom paling kanan.

ABC International
Trial Balance
August 31, 2019

Neraca Saldo Belum DisesuaikanJurnal PenyesuaianNeraca Saldo Setelah Penyesuaian
Cash60.000.00060.000.000
Piutang180.000.00050.000.000230.000.00
Inventori300.000.000300.000.000
Aset Tetap210.000.000210.000.000
Hutang Dagang90.000.00090.000.000
Beban Akrual50.000.00025.000.00075.000.000
Wesel Bayar420.000.000420.000.000
Ekuitas350.000.000350.000.000
Pendapatan400.000.00050.000.000450.000.000
HPP290.000.000290.000.000
Salari200.000.00025.000.000225.000.000
Pajak Gaji20.000.00020.000.000
Rental35.000.00035.000.000
Biaya Lain-lain15.000.00015.000.000
Total000

Kesimpulan

Trial balance atau neraca saldo adalah sebuah komponen penting yang harus Anda buat jika Anda masih menggunakan pembukuan manual untuk mencatat segala transaksi pada bisnis Anda.


 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved