Pengertian Actuating

Actuating adalah penggerakan yaitu kegiatan yang menggerakkan orang-orang agar bekerja seseuai tugas masing-masing untuk mencapai tujuan yang ditetapkan. Atau Actuating yaitu sebuah tindakan yang dilakukan untuk mengusahakan supaya semua anggota kelompok berusaha untuk mencapai sasaran yang sesuai dengan perencanaan manajerial serta usaha-usaha organisasi. Actuating dapat juga diartikan menggerakkan orang-orang supaya mau bekerja dengan sendirinya atau kesadarannya secara bersama-sama untuk mencapai tujuan yang akan dikehendakinya secara efektif. Dalam hal tersebut yang diperlukan yaitu kepemimpinan. Actuating merupakan pelaksanaan untuk bekerja. Secara fisik untuk melaksanakan kegiatan dari aktivitas tersebut, maka seorang menajer mengambil tindakan-tindakannya kearah itu seperti : Pimpinan (Leadership), perintah, komunikasi serta nasehat (conseling).


Pengertian Actuating Menurut Para Ahli

Berikut ini adalah pengertian actuating menurut beberapa ahli:


Pengertian actuating menurut Dr. Sondang S. Siagian, MPA. Actuating merupakan keseluruhan proses pemberian motif bekerja kepada para bawahan yang sedemikian rupa, sehingga mereka mau untuk bekerja secara ikhlas demi tercapainya tujuan organisasi secara efisien dan ekonomis.

Pengertian actuating menurut Dr. H. Arifin Abdurrachman, MPA. Actuating yaitu kegiatan manajemen untuk membuat orang-orang lain suka dan bisa bekerja.

Pengertian actuating menurut Dr. Mr. S. Prajudi Atmosudirdjo. Actuating ialah pengaktifan orang-orang sesuai dengan pola dan rencana organisasi yang sudah ditetapkan.

Pengertian actuating menurut George R. Terry (1986). Actuating adalah usaha yang dilakukan untuk menggerakan angota-anggota kelompok sedemmikian rupa hingga mereka akan berkeinginan dan akan berusaha untuk mencapai sasaran perusahaan serta sasaran para anggota perusahaan tersebut.

Dari penjelasan pengertian actuating di atas, actuating tidak lain merupakan sebuah upaya untuk menjadikan perencanaan menjadi sebuah kenyatan, melalui berbagai macam pengarahan serta motivasi supaya setiap karyawan bisa melaksanakan kegiatan secara maksimal sesuai dengan tugas, peran serta tanggung jawabnya.


Hal penting yang perlu untuk diperhatikan dalam actuating yaitu bahwa seorang karyawan akan termotivasi untuk mengerjakan sesuatu apabila merasa yakin dan mampu untuk mengerjakannya, yakain kalau pekerjaan tersebut dapat memberikan manfaat untuknya, tidak sedang terbebani dengan masalah pribadi atau tugas lainnya yang lebih mendesak atau penting, tugas tersebut merupakan kepercayaan bagi yang bersangkutan.


Prinsip Actuating

Pengarahan termasuk hubungan manusia dalam kepemimpinan yang mengikat para bahwahan supaya bersedia untuk mengerti dan menyumbangkan tenaganya secara efektif dan efisian untuk mencapai tujuan yang diharapkan. Di dalam manajemen pengerahan tersebut bersifat sangat kompleks sebab selain menyangkut manusia juga menyangkut berbagai tingkah laku manusia itu sendiri yang berbeda-beda. Terdapat beberapa prisip yang dilakukan oleh seorang pimpinan perusahaan dalam melakukan sebuah pengarhan. Apa saja prinsip actuating dalam manajemen? Berikut ini adalah 3 prinsip actuating tersebut:


Prinsip mengarah kepada tujuan.

Prinsip keharmonisasi dan tujuan.

Prinsip kesatuan komando.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved